Sabtu, 26 Februari 2011

Pengalaman Adalah Guru Yang Terhebat

Setiap orang pasti pernah mempunyai  pengalaman, entah itu pengalaman yang baik, atau pengalaman yang buruk sekalipun,..

PENGALAMAN YANG BAIK itu bisa berdampak negatif maupun positif,
Negatifnya??
karena setelah seseorang mendapatkan pengalaman yang baik orang itu akan menghentikan langkahnya untuk mencoba mencari sesuatu yang lebih baik karena menganggap toh pengalaman saya ini udah sangat baik, untuk apa mencari-cari pengalaman yang lain,.membuang-buang waktu dan belum tentu menghasilkan yang lebih baik seperti pengalaman ini,..

Positifnya?
orang yang mempunyai pengalaman baik,  biasanya di gunakan untuk memberikan gambaran sebagai contoh baik bagi orang lain yang  mengalami masalah dan belum mendapatkan jalan keluarnya,..
jatuhnya ke arah amal ya kalau kayak gini,..

PENGALAMAN YANG BURUK ini juga bisa berdampak negatif dan positif juga yaa,..

Negatifnya???
orang yang biasanya udah sangat bersemangat untuk meyakinkan dirinya bahwa dia bisa melakukan suatu hal untuk bisa sukses, tapi pada kenyataannyaa dia gak berhasil biasanya akan membuat down dan langsung takut untuk mencoba sesuatu yang baru ,
bahkan bisa mengambil jalan pintas yang terburuk yang sama sekali beresiko bisa mengorbankan dirinya maupun orang lain,.
iiih.. ngeri yaaa,..

Positifnya???
Gak perlu di jelaskan juga udah pada tau kan,.. ??
setiap pengalaman yang buruk yang menimpah seseorang asalkan dia gak menyerah atau takut untuk mencari jalan keluar yang terbaik pasti akan  melahirkan seseorang yang hebat dan sangat luaarrrrrrrrrrrr biasaaaaaaaaa, di masa yang akan datang, gak tampak kemajuannya tiba-tiba  yaaa,..

Semua hal ini pasti memerlukan proses dan waktu kalau menurut aku,....sesulit apapun, persoalan pasti ada jalan keluarnyaa iya gak??, takut, down, sedih itu adalah hal biasa,.. tapi menghentikan lagkah karena itu semua adalah hal yang sangat disayangkan,..

PENGALAMAN adalah GURU yang TERHEBAT,..
tinggal kita yang bisa memilahnya mau ke arah positif atau negatif ???

Mudah-mudah dapat menjadi Motivasi aku untuk menyongsong hari depan.
Judul: Pengalaman Adalah Guru Yang Terhebat; Ditulis oleh Ndahbiz; Rating Blog: 5 dari 5

2 komentar:

Tolong hanya memberikan komentar yang bisa memotivasi, membangun, mensupport sesuai dengan artikel yang anda ingin komentari, Terima kasih